Spesialist Lantai Kayu

☏ Office (022) 6078505 / (021) 5307273 ✆ Mobile ✆ 0821-4444-8887 Chat Via WA Klik disini

Intip Dekorasi Teras Rumah Yang Tren Ditahun 2024!

dekorasi teras rumah

Dekorasi Teras Rumah, Tokolantaikayu.net - Tahun baru yang akan datang tentu hadir dengan inspirasi dekorasi yang lebih segar, juga lebih baik. Inspirasi tersebut bisa anda terapkan untuk menciptakan hunian dengan tampilan yang lebih eye catching dan up to date.

Untuk memulainya, anda dapat merubah dekorasi teras rumah usang dengan yang lebih baru. Memperbarui teras rumah merupakan solusi yang tepat untuk menghadirkan rumah up to date, tanpa melakukan renovasi besar-besaran pada bangunan rumah anda.

Baca Juga:
Tenang, Ada Desain Dapur Outdoor Dilahan Minim Yang Nyaman!

Beberapa inspirasi dekorasi teras rumah dibawah ini dapat anda pertimbangkan sebagai referensi. Tips dibawah tak hanya menekankan keindahan saja, melainkan juga pada fungsi dan kenyamanan yang timeless, atau tak lekang oleh waktu.

Ciptakan Desain Unik dari Konsep Boho

dekorasi teras rumah

Saat ini gaya dekorasi bohemian semakin banyak diminati, dan mungkin sampai tahun depan konsep boho akan terus meningkat kepopulerannya. Gaya dekorasi satu ini populer karena memiliki keunikan tersendiri, seperti pada barang-barang kerajinan, hingga perabotan dengan material alam.

Konsep bohemian merupakan pilihan yang tepat untuk memperbarui teras rumah lama anda, gaya dekorasi teras rumah satu ini dapat membuat hunian lebih cerah serta hadir dengan nuansa nyaman untuk para tamu yang akan mengunjungi rumah.

Untuk menghadirkan konsep boho kedalam dekorasi teras rumah, anda dapat menggunakan kursi rotan minimalis yang ditambahkan bantal dengna motif unik. Maksimalkan gaya boho ini dengan menggunakan decking kayu pada lantainya. Sehingga tampilan teras rumah akan terasa jauh lebih up to date dan tetap nyaman.

Hadirkan Kesan minimalis

dekorasi teras rumah

Tahun-tahun sekarang, banyak orang yang berkiblat pada konsep minimalis karena dipercaya lebih efektif, sederhana, dan tidak banyak mengeluarkan biaya. Meski begitu, kesan minimalis tak merubah teras rumah menjadi lebih buruk, bahkan bisa saja sebaliknya jika anda membawa konsep minimalis dengan baik.

Dekorasi teras rumah minimalis dapat membuat tampilannya terasa lebih rapih dan bersih, yang hanya dengan menambahkan beberapa furnitur yang dibutuhkan. Jangan lupa untuk menempatkan furnitur dengan baik, karena penempatan adalah kunci utamanya dalam konsep minimalis.

Furnitur minimalis yang dapat di tambahakan adalah kursi dan meja yang memiliki bobot ringan atau desain yang ramping, juga menggunakan warna netral seperti putih atau warna lembut lainnya. Tambahkan beberapa dekorasi berwarna seperti tanaman, agar teras rumah lebih hidup.

Baca Juga:
7 Jenis Pohon Peneduh Ini Buat Rumah Jadi Sejuk & Asri

Gunakan Dekorasi yang Fungsional

dekorasi teras rumah

Merubah teras rumah menjadi lebih cantik memanglah bagus, akan tetapi kebanyakan orang tidak memikirkan tentang fungsionalitasnya. Cobalah untuk menambahkan beberapa elemen dekorasi yang membuat teras lebih indah namun tetap berfungsi, agar teras rumah lebih bermanfaat.

Menanam beberapa tanaman hias dapat membuat teras lebih sejuk dan juga cantik, tapi agar lebih fungsional, anda dapat mengganti tanaman hias dengan beberapa tanaman yang dapat di jadikan rempah-rempah atau menghasilkan buah-buahan yang dapat dikonsumsi.

Saat ini, tanaman hidroponik banyak terlihat di taman rumah-rumah. Anda dapat mencontohnya untuk menghadirkan dekorasi teras rumah yang lebih fungsional. Tanaman yang dapat dipertimbangkan berupa mint, rosemary, pohon berbuah, hingga sayuran hijau.

Tambahkan Sentuhan Alam

dekorasi teras rumah

Dari tahun lalu kita sudah dihadapkan dengan pandemi yang mengharuskan berdiam dirumah dan sedikit aktivitas, sehingga rasa jenuh muncul tatkala manusia sangat membutuhkan alam sebagai tempat untuk refreshing.

Untuk mengobati kejenuhan tersebut, cobalah menghadirkan nuansa alam kedalam rumah dengan menciptakan dekorasi teras rumah yang hijau layaknya taman, dengan tekstur khas seperti bebatuan, rumput, kayu hingga dedaunan.

Baca Juga:
Harga Decking / Lantai kayu Outdoor Ulin, Merbau & Bengkirai

Jangan memikirkan biaya untuk konsep ini, karena anda dapat mengkreasikan material yang terjangkau dengan memanfaatkan bahan-bahan yang ada di pekarangan rumah atau kebun. Gunakan ubin yang memadukan keramik dan batu alam, tambahkan juga pepohonan kecil yang memiliki daun lebat.

Percantik Dengan Pencahayaan

dekorasi teras rumah

Saat malam tiba, teras rumah akan terasa biasa saja meskipun telah ditambah beberapa dekorasi untuk mempercantiknya. Hal itu biasanya timbul karena kurangnya pencahayaan, cobalah mengkreasikan pencahayaan agar saat malam hari teras rumah tetap terlihat eye catching.

Untuk mempercantik teras rumah pada malam hari, gunakan lampu sorot dari area tanaman atau pada pot bunga untuk memperjelas beberapa elemen yang hadir didalamnya. Gunakan lampu warm tone untuk menciptakan sedikit nuansa romantis dan hangat.

Anda juga dapat menambahkan lampu gantung pada dinding yang saat ini populer, seperti lampu hias yang memiliki visual layaknya obor api yang menyala. Dengan pencahayaan tersebut, teras rumah akan tetap indah pada malam hari.

Baca Selanjutnya:
Rekomendasi Lantai Kayu Taman: Tahan Cuaca, Awet & Berkelas

Itulah beberapa informasi mengenai inspirasi dekorasi teras rumah yang akan tren di tahun 2023, semoga dapat menginspirasi anda untuk menciptakan hunian berkelas dengan dekorasi pilihan. Terimakasih telah berkunjung, dan mohon maaf apabila ada kekeliruan dalam penulisan.

Untuk urusan dekorasi teras seperti lantai decking yang indah dan memberikan kesan premium pada hunian, serahkan itu semua kepada kami. Hubungi kami untuk berkonsultasi seputar produk dan jasa pasang profesional.

OUR PRODUCK

Untuk Informasi atau Pemesanan Produk, bisa langsung menghubungi team marketing kami Nurwahid ✆ 0821-4444-8887 Chat Via WA ☎ (021) 5397273

Lantai kayu jati

Lantai Kayu Jati

salah satu produk Lantai Kayu yang terpopuler karena tingkat keawetan serta keindahan serat yang dimiliki, Harga Lantai Kayu jati mulai Rp 220.000,- per meter persegi Selengkapnya

Lantai kayu Merbau

Lantai kayu Merbau

Memiliki serat kayu minimalis dan tegas, memiliki tingkat keawetan yang sangat baik, cocok untuk gunakan untuk rumah rumah modern. Harga Lantai Kayu merbau mulai Rp 180.000,-/ meter persegi. Selengkapnya

Lantai Vinyl

Lantai kayu Vinyl

Kelebihan Lantai Kayu Vinyl adalah sisitem pemasangan yang simple, serta biaya pasang yang murah, salah satu alternatif lantai kayu murah, Harga Rp 180.000,-/ meter persegi. Selengkapnya

Lantai Kayu Laminated

Lantai kayu Laminated

Ragam corak Lantai Kayu Laminated banyak pilihan, bisa di bongkar pasang, cocok untuk penggunaan untuk apartement, pemasangannya mudah dan cepat. Harga Rp 210.000,-/ per meter persegi. Selengkapnya

Decking bengkirai

Decking kayu Bengkirai

Di luar negri di kenal dengan yellow ballau, penggunaan untuk area outdoor, memiliki sifat tahan terhadap kebusukan serta terpaan air hujan langsung. Harga Mulai Rp 380.000,- /meter persegi. Selengkapnya

Decking Ulin

Decking kayu Ulin

Termasuk 10 jenis Kayu terkuat di dunia, tingkat keawetan bisa seumur hidup.Apabila terkena air dalam jangka waktu lama, struktur kayu makin padat, tidak akan terjadi pembusukan. Harga Mulai Rp 730.000,-/meter persegi. Selengkapnya

Decking Merbau

Decking kayu merbau

Kayu merbau memiliki karakteristik yang tahan untuk penempatan area outdoor, tidak perlu khawatir, meskipun terkena panas dan hujan langsung kayu akan rusak. Harga Decking kayu Merbau Mulai Rp 430.000,-/meter persegi. Selengkapnya

Plafon kayu

Plafon kayu Lumberceiling

Selain untuk Plafon kayu, bisa juga digunakan untuk bahan dinding kayu, tersedia dari bahan kayu Bengirai dan bahan kayu Ulin. Harga mulai Rp 280.000,-/meter persegi. Selengkapnya

Papan tangga Merbau

Papan tangga kayu Merbau

Ukuran telah di sesuaikan dengan tandar ukuran tangga, bisa custom ukuran.Tersedia papan tangga tanpa sambung dan sambung 2 layer, serta pilihan papan tangga polos atau dengan antislip. Harga mulai Rp 200.000,-/Pcs. Selengkapnya

London

Papan tangga kayu Jati

Papan tangga kayu jati salah satu produk yang cukup sulit, Karena ketersediaan bahan baku yang semakin susah. untuk pemesanan papan tangga jati tanpa sambung indent 1 bulan. Harga mulai Rp 400.000,-/Pcs. Selengkapnya

Produk Berkualitas, dan Bergaransi.Layanan pemesanan untuk seluruh wilayah Indonesia.

ă…¤TeleponWhatsAppă…¤ tokopedia toko lantai kayu shopee toko lantai kayu ☏ Office (022) 6078505