Sketsel Kayu - Rumah tanpa dekorasi rasanya tak menarik untuk dihuni, beragam furnitur interior sekarang dapat anda temukan dengan mudah dan murah.
Internet merupakan salah satu platform dimana anda dapat menemukan ragam furnitur untuk dekorasi rumah lengkap dengan harganya, bahkan anda tak perlu melangkahkan kaki ke sebuah toko banguna, melainkan dapat memesan furnitur tersebut langsung dari gadget.
Karena banyaknya produk yang tersedia dengan bermacam variasi dan fungsi, biasanya orang kebingungan untuk memilih furnitur untuk dekorasi rumah mereka.
Terutama pada hunian berkonsep minimalis, penting untuk memilih jenis furnitur yang tepat agar sesuai dengan konsep rumah tersebut.
Salah satu yang dapat digunakan untuk memisahkan ruangan dengan konsep rumah minimalis adalah sketsel kayu.
Apa Itu Sketsel Kayu?
Dalam pengertian umumnya, sketsel merupakan pembatas ruangan yang berfungsi untuk membagi ruangan menjadi beberapa daerah yang terpisah.
Ada beragam material yang dapat digunakan dalam pembuatan sketsel ini, namun yang paling populer terbuat dari material kayu solid.
Sketsel kayu banyak digunakan oleh arsitektur bangunan dan perorangan untuk dijadikan sebagai pembatas antar ruangan mereka agar dapat menjadi beberapa bagian terpisah.
Karena selain sebagai pembatas ruangan, sketsel ini juga dapat menjadi dekorasi rumah yang dapat memperindah dan mempercantik interior ruangan.
Hal tersebut tentunya dikhususkan untuk sketkel model kayu, karena warna dan serat kayu alami dapat menumbuhkan kesan natural dan nyaman untuk sebuah ruangan.
Akan tetapi, ada banyak orang diluar sana yang menyamakan antara sketsel dengan kisi-kisi kayu dikarenakan memiliki fungsi yang sama, yaitu sebagai pembatas antar ruangan. Namun hal tersebut merupakan pemikiran yang salah, karena kedua jenis furnitur ini berbeda.
Manfaat & Fungsi Sketsel Pada Rumah
Kepopuleran sketsel kayu pada jenis dekorasi tak lepas dari beragam manfaat serta fungsi yang dimilikinya, ada banyak keuntungan yang dapat dirasakan penggunanya, berikut ulasannya:
#1 Cocok untuk konsep hunian minimalis
Manfaat pertama yang dirasakan adalah sketsel jenis kayu sangat cocok sebagai pembatas ruangan dengan konsep bangunan minimalis.
Karena dengan hanya menggunakan sketsel, anda tak perlu membangun tembok yang dapat membuat ruangan menjadi lebih sempit.
Namun dengan menggunakan sketsel, hal tersebut tidak perlu lagi anda lakukan. Karena hanya dengan meletakannya akan seperti pembatas ruangan yang tetap terjaga privasinya.
#2 Membuat kesan cantik pada interior ruangan
Selain sebagai pembatas ruangan, sketsel yang memiliki desain beragam ini dapat menumbuhkan nilai estetika pada suatu ruangan.
Dengan memilih model sketsel kayu yang tepat, pastinya hal tersebut dapat menjadikan rumah anda lebih indah.
Apalagi menggunakan jenis sketsel bahan kayu jati, selain membuat cantik, serat dan warna kayu jati dapat menumbuhkan kesan mewah dan elegan.
#3 Sketsel kayu lebih awet dan kuat dari jenis sketsel lain
Kekuatan sketsel sebetulnya tergantung pada jenis kayu apa yang dipilih, jika anda menggunakan sketsel berjenis kayu jati atau ulin tentu saja memiliki kualitas yang sangat baik.
Bahkan jika dibandingkan dengan jenis sketsel lain, sketsel dari kayu dapat bertaha lama dengan bentuk dan seratnya dikarenakan menggunakan material alami dari alam yang terbukti kualitasnya.
#4 Privasi terjaga
Meskipun sketsel dari kayu tidak setebal tembok beton, tetapi tetap dapat melindungi privasi anda dalam ruangan.
Perlindungan privasi ini bergantung pada motif sketsel apa yang dipakai, disarankan untuk menggunakan sketsel tanpa rongga untuk anda yang menginginkan privasi pada satu ruangan tersebut.
4 Model Sketsel Kayu Terbaik yang Dapat anda Coba
Untuk menggunakan sketsel agar menjadikan ruangan lebih bagus, tidak selalu harus membeli produk furnitur yang mahal.
Pemilihan model sketsel yang sesuai dengan konsep ruangan dapat menjadikannya terlihat berkualitas meski produk yang dipilih bisa terbilang cukup murah.
Berikut model sketsel yang dapat anda gunakan untuk membatasi ruangan di rumah:
1. Sketsel Kayu Jati Tradisional
Siapa sih yang tak mengenal kayu jati, jenis kayu populer yang berkualitas tinggi dari hutan Indonesia ini hadir sebagai material sketsel kayu.
Memilih model sketsel jati yang sesuai dengan konsep ruangan yang sudah direncanakan dapat membuatnya lebih mewah serta elegan.
Warna dan motif kayu jati sangatlah cantik dan mungkin ini dapat menjadi pilihan yang tepat untuk anda coba.
2. Sketsel Kayu Tirai
Desain sketsel satu ini bisa terbilang cukup simpel dan sederhana.
Memadukan material kayu pinus yang berwarna terang ditambah dengan elemen tirai warna putih membuatnya semakin terlihat cantik.
Penyekat satu ini sangat cocok ditempatkan pada ruangan berkonsep minimalis.
3. Sketsel Bambu Alami
Model sketsel kayu ketiga ini dapat menumbuhkan kesan tradisional dengan nuansa perdesaan.
Terbuat dari material bambu atau rotan dengan finishing glossy membuatnya tetap terlihat elegan, selain itu material yang digunakan dapat membuat harga sketsel kayu ini lebih murah.
Cocok digunakan pada rumah berkonsep klasik modern.
4. Sketsel Gelap Yang Elegan
Model sketsel kayu satu ini dapat mengingatkan anda pada film-film kolosal dari China.
Warna gelap yang terlihat pada jenis sketsel ini dapat ditentukan dari jenis kayu seperti sonokeling dan kayu gelap lain. Namun jika dirasa mahal, anda dapat memesan sketsel dari kayu yang lebih murah namun dengan finishing cat yang gelap.
Model sketsel satu ini akan sangat cocok apabila di gunakan pada hunian berkonsep istana.
Itulah beberapa pembahasan mengenai sketsel dari bahan kayu, furnitur murah yang memiliki fungsi dan manfaat menarik untuk anda coba.
Terimakasih telah membaca artikel ini hingga usai, semoga dapat bertemu kembali di artikel informatif selanjutnya!
Untuk anda yang memerlukan informasi produk lantai kayu atau jasa pemasangan profesional dapat menghubungi kami di
0821-4444-8887